Search

Cegah Teror Bom, Pemkot Cimahi Berkoordinasi dengan Forum Kerukunan Umat Beragama

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Hilman Kamaludin

TRUBUNJABAR.ID, CIMAHI- Menyusul ledakan bom di 3 geraja dan Mapolrestabes Surabaya, Wali Kota Cimahi Ajay M Priatna, berkoordinasi dengan sejumlah pihak untuk meningkatkan keamanan.

Ajay M Priatna berkoordinasi dengan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) di Kota Cimahi, jajaran Polres Cimahi, dan TNI.

"Potensi (aksi teror) selalu ada. Jadi warga jangan mudah terprovokasi, kita juga akan koordinasi dengan FKUB, karena yang jadi sasaran agama," ujarnya ketika ditemui di Gedung Technopark, Jalan Baros, Kota Cimahi, Senin (14/5/2018).

Secepatnya, ucapnya, pihaknya akan merapatkan barisan untuk mengantisipasi semua kemungkinan yang terjadi.

Terlebih, lanjutnya, Kota Cimahi pemukimannya sangat padat, dan berharap teror bom di Surabaya tidak merembet ke daerah lainnya terutama di Kota Cimahi.

Baca: 8 Korban Tewas Bom di Surabaya dan Sidoarjo adalah Anak-anak, Begini Respons Presiden dan KPAI

Baca: Kebakaran di Banjaran Hanguskan Tiga Rumah Semi-permanen, Beruntung Tidak Ada Korban Jiwa

"Mudah-mudahan di Cimahi tidak terjadi tapi kita tetap harus mengantisipasinya," ujarnya.

Ajay M Priatna pun mengimbau dan mengajak seluruh warganya agar tetap tenang, namun waspada dan tak mudah terprovokasi isu-isu yang bisa memecah belah kerukunan umat.

"Apalagi, mereka (teroris) dalam melancarkan aksinya selalu berdalih atau mengatasnamakan agama," katanya. (*)

Let's block ads! (Why?)

http://jabar.tribunnews.com/2018/05/14/cegah-teror-bom-pemkot-cimahi-berkoordinasi-dengan-forum-kerukunan-umat-beragama

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Cegah Teror Bom, Pemkot Cimahi Berkoordinasi dengan Forum Kerukunan Umat Beragama"

Post a Comment

Powered by Blogger.