Laporan Wartawan Tribun Jabar, Seli Andina
TRIBUNJABAR.ID, SUMEDANG- TN (16) dan NT (18), warga Desa Kutamandiri, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, akhirnya bisa bernafas lega.
Keduanya kembali ke pelukan keluarganya masing-masing setelah sebelumnya bekerja di sebuah kafe di Bali.
TN dan NT menjadi korban penipuan oleh orang yang baru dikenal keduanya lewat media sosial Facebook.
Hal tersebut disampaikan Kapolsek Tanjungsari, Kompol Deden Mulyana, ketika ditemui Tribun Jabar di Mapolsek Tanjungsari, Senin (3/8/2018).
Kedua anak tersebut, menurut Kompol Deden Mulyana, tergoda oleh lowongan pekerjaan yang ditawarkan lewat akun facebook atas nama Marcellamumu.
• KPK Akan Minta Keterangan Dirut Pertamina Terkait Kasus yang Menjerat Idrus Marham
• Foto Suaminya yang Mirip Jokowi Dapat Like 34 Ribu, Wanita Ini Sebut Ada Orang Tak Suka dan Nyinyir
Keduanya ditawarkan menjadi pekerja kafe di Bali dengan gaji satu juta rupiah per minggu meski masih di bawah umur.
Sayangnya, janji pekerjaan tersebut rupanya berbeda setelah keduanya sampai di Bali.
Keduanya memang menjadi pelayan kafe namun harus menjajakan minuman beralkohol. Upah yang didapat pun tidak sebesar yang dijanjikan.
"Pertama kami mendapat laporan dari keluarga anak-anak yang dibawa ke Bali tersebut pada 19 Agustus lalu," ujar Kompol Deden Mulyana.
• 7 Penambang Emas Terjebak di Lubang Galian 50 Meter di Bawah Permukaan Tanah
Setelah mendapat laporan tersebut, Kanit Binmas Polsek Tanjungsari berkoordinasi dengan Polres Tabanan sehingga dapat mengetahui lokasi kedua remaja tersebut.
Kedua anak yang masih di bawah umur itu pun dijemput oleh pihak kepolisian sebelum kemudian diizinkan pulang.
"Kami transfer ongkosnya dari sini, oleh polisi di sana kemudian difasilitasi untuk bisa pulang dengan selamat ke sini," ujar Kapolsek Tanjungsari tersebut.
Kini kedua remaja tanggung tersebut sudah kembali ke rumah masing-masing setelah sebelumnya tertahan selama satu minggu di Bali.
http://jabar.tribunnews.com/2018/09/03/diduga-korban-penipuan-teman-facebook-2-remaja-bisa-pulang-setelah-seminggu-tertahan-di-baliBagikan Berita Ini
0 Response to "Diduga Korban Penipuan Teman Facebook, 2 Remaja Bisa Pulang Setelah Seminggu Tertahan di Bali"
Post a Comment