Laporan Wartawan Tribun Jabar, Hilman Kamaludin
TRIBUNJABAR.ID, CIMAHI - Lulusan Sekolah Dasar (SD) tahun 2018 di Kota Cimahi yang akan melanjutkan ke tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) pada tahun ini tidak tertampung di SMP Negeri.
Pada tahun ini, lulusan SD se-Kota Cimahi mencapai 8.000 siswa.
Mereka berjuang untuk memperebutkan total 3.554 kuota SMP Negeri di Kota Cimahi yang hanya ada 11 SMPN di Cimahi.
Ridwan Kamil Hadiahkan Sepeda Motor untuk Nanda Driver Ojek Online yang Ikut 'Berkampanye' https://t.co/wjvYYZUqXx via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) July 2, 2018
Kepala Dinas Pendidikan Kota Cimahi, Dikdik Suratno Nugrahawan, mengatakan, daya tampung sekolah negeri saat ini tidak mencukupi untuk menerima sekitar 8.000 lulusan SD tersebut.
"Siswa yang tidak tertampung di SMPN akan diarahkan ke sekolah swasta. Lulusan SD tahun ini sekitar 8 ribu tapi sekolah negeri kita hanya 11 sekolah," ujarnya saat ditemui di Kompleks Perakntoran Pemkot Cimahi, Jalan Demang Hardjakusumah, Selasa (3/7/2018).
Ia mengatakan, total SMP swasta di Kota Cimahi mencapai 25 sekolah, sehingga ada siswa asal Kota Cimahi yang melanjutkan pendidikannya ke luar Cimahi untuk untuk sekolah di SMP Negeri.
"Saat ini daya tampung SMP tidak sebanding dengan lulusan SD karena Cimahi ini masih kekurangan sekolah negeri," kata Dikdik.
Hal tersebut, kata Dikdik, karena para calon siswa masih menganggap lebih baik masuk SMP favorit ataupun sekolah negeri.
Baca: Banyak Motor Parkir Sembarangan, Ini yang Dilakukan Satlantas Polres Purwakarta, Sampai Digotong
Untuk itu, pihaknya selalu berupaya untuk melakukan pemerataan salah satunya dengan sistem radius zona.
"Kami juga melakukan pembinaan terhadap sekolah swasta, termasuk dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ini," katanya.
Dikdik menghimbau agar siswa yang tidak diterima di sekolah negeri agar mendaftar ke sekolah swasta yang ada di Kota Cimahi.
"Sekolah swasta tentu harus bisa menjadi potensi sehingga semua masyarakat Cimahi usia sekolah itu bisa dilayani," katanya.
Baca: Untuk Pertama Kalinya, Kelahiran Sebuah Planet dari Debu dan Gas Disaksikan Para Astronom
http://jabar.tribunnews.com/2018/07/03/lulusan-sd-di-kota-cimahi-yang-mengikuti-ppdb-tidak-tertampung-di-smp-negeriBagikan Berita Ini
0 Response to "Lulusan SD di Kota Cimahi yang Mengikuti PPDB Tidak Tertampung di SMP Negeri"
Post a Comment