Search

Main ke Taman Lansia? Berburu Barang Murah di Pasar Minggu Jalan Cilaki Yuk!

Laporan wartawan Tribun Jabar, Resi Siti Jubaeda

TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Berkunjung ke Taman Lansia? Kamu bisa mampir ke Pasar Minggu di Jalan Cilaki atau di sekitar Taman Lansia.

Mulai dari pakaian, kuliner, mainan, sepatu, aksesoris, sampai binatang peliharaan dijual di sana.

Pasar tersebut buka setiap hari Minggu pagi mulai pukul 05.30 WIB sampai siang pukul 12.00 WIB.

Para pedagang menawarkan harga yang terjangkau.

Tak heran jika pasar tersebut dipenuhi oleh pengunjung.

Pengunjung juga dapat beristirahat di taman lansia sambil menikmati kuliner yang dijual di sana.

Selain itu, pengunjung juga dapat berfoto ria di Taman Lansia.

Pengunjung juga dapat berjoging di sekitar pasar dan Taman Lansia.

Bagi yang membawa kendaraan jangan khawatir untuk lahan parkir.

Lahan parkir sudah tersedia, bisa di sekitar taman lansia atau di depan Museum Pos Indonesia.

Tapi jangan lupa untuk tidak buang sampah sembarangan ya.

Baca: Stadion yang Rencananya Akan Digunakan Pada Pertandingan PSKC vs Persib Ini Jauh dari Kata Layak

Let's block ads! (Why?)

http://jabar.tribunnews.com/2018/06/24/main-ke-taman-lansia-berburu-barang-murah-di-pasar-minggu-jalan-cilaki-yuk

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Main ke Taman Lansia? Berburu Barang Murah di Pasar Minggu Jalan Cilaki Yuk!"

Post a Comment

Powered by Blogger.